BHABINKAMTIBMAS DESA ROMA, KECAMATAN. OMESURI - KABUPATEN. LEMBATA. BRIPKA MURSIDIN DAHLAN BERHARAP BUKAN HANYA MASUK MASJID, TETAPI BISA MASUK GEREJA

BHABINKAMTIBMAS DESA ROMA, KECAMATAN. OMESURI - KABUPATEN. LEMBATA. BRIPKA MURSIDIN DAHLAN BERHARAP BUKAN HANYA MASUK MASJID, TETAPI BISA MASUK GEREJA

mur 2 mur 3 Tribratanewslembata.Com_Selasa, 22 Mei 2018, Sekitar Pkl. 17.00 Wita, Sala seorang anggota Bhabinkamtibmas Bripka Mursidin Dahlan, melaksanakan sambang guna memberikan pesan-pesan Kambtibmas untuk masyarakat beberapa desa tempat ia bertugas, dan beberapa desa yang merupakan desa sentuhan dari Bripka Mursidin Dahlan.

Pada kegiatan tersebut, Bripka Mursidin Dahlan di kenal sangat aktif mengunjungi masyarakat pada  tempat ia bertugas, dan beberapa desa yang merupakan desa sentuhannya.

Hingga pada pukul Sekitar Pkl. 17.00 Wita, Bripka Mursidin Dahlan, Melakukan Sambang sekaligus melaksanakan Sholat Magrib sebagaimana yang di laksanakan oleh Bripka Mursidin Dahlan Setiap Harinya, sesuai dengan tuntutan iman yang di anut oleh Bripka Mursidin Dahlan tersebut.

Di sela-sela setelah pelaksanaan Sholat berlangsung, Bripka Mursidin Dahlan yang akrab di sapa masyarakat dengan panggilan Pak Borju tersebut, menyempatkan diri untuk berbuka puasa bersama Imam Masjid Nurul Jamaah Leunoda, bpk Mahfudin yusup.

Dan pada kesempatan setelah pelaksanaan buka puasa bersama, Bripka Mursidin Dahlan, memberikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak Imam Masjid Nurul Jamaah Leunoda, bpk Mahfudin yusup, dan seluruh jamaah untuk berperan aktif dalam benjaga keutuhan bangsa, dan tidak terpengaruh dengan isu-isu dan pemberitaan yang dapat merusak keutuhan bangsa, degan tetap menjaga kerukunan dan rasa kasih sayang antar umat beragama, yang sudah terjalin baik di kabupaten lembata, dan merupakan peninggalan leluhur yang tidak bisa di rubah.

mur 1 Mur Pada kesempatan tersebut, bripka Mursidin dahlan, mengungkapkan harapannya, untuk beberapa waktu kedepan, bisa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, bukan hanya di masjid, namun di beberapa gereja di wilayah desa, juga termasuk desa sentuhan di tempat ia bertugas.

Bripka Mursidin Dahlan Juga menyampaikan beberapa harapannya, kepada seluruh umat, bahwa, untuk meningkatkan rasa kasih sayang di antara umat beragama di wilayah hukum ia bertugas, setiap penyelesaian kasus atau masalah apapun yang di selesaikannya akan di selesaikan di rumah ibadah masing-masing masyarakat, sesuai dengan agama yang di anut oleh masyarakat tersebut, dengan melibatkan tokoh masyarakat dan tokoh lintas agama di desa tempat Bripka Mursidin Dahlan bertugas, dan Bripka Mursidin Dahlan berharap masalah-masalah di tengah-tengah masyarakat bisa terselesaikan dan tidak sampai berujung ke Pospol ataupun Polsek (T.V.A.B)

(HUMAS POLES LEMBATA)