Wakapolres Lembata Pimpin Jumat Curhat Di MTs Negeri 2 Nubatukan
Wakapolres Lembata Kompol Abdul Basith Algadri, S. Sos. M. M. Pimpin program rutin Jumat Curhat yang di yang bertempat di Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri Nubatukan,Jumat, 8 Maret 2024. Pukul 08.30 WITA.
Pantauan Media, selain Wakapolres Lembata Kompol Abdul Basith Algadri, S. Sos. M. M., hadir juga Kasat Binmas Polres Lembata, Iptu Aloysius Langoday, Wakil Kepala Sekolah bersama Staf Guru serta Siswa/Siswi MTs Negeri 2 Nubatukan.
Kesempatan itu Wakapolres Lembata mengatakan, “dalam hal ini kita ingin mengetahui secara langsung berkaitan dengan masalah-masalah yang dihadapi dalam kehidupan menyangkut keamanan dan ketertiban dalam bermasyarakat, termasuk juga kita ingin mengetahui keluhan-keluhan secara langsung dari Bapak/Ibu Guru berkaitan dengan keamanan-keamanan Sekolah maupun keamanan dalam berlalulintas,” ujarnya.
Lanjut Basit berpesan agar anak-anak dapat terhindar dari masalah-masalah narkotika, perkelahian antar pelajar atau kenakalan remaja berupa masalah-masalah kekerasan yang dilakukan baik dari sekolah maupun di luar sekolah,” ujarnya.
“Lebih jauh wakapolres menyebutkan bahwa, terkait dengan ketertiban dan keamanan berlalulintas di Jalan baik oleh Guru maupun Siswa/Siswi selalu mentaati peraturan berlalu lintas,” tuturnya.