Tribratanewslembata.com –Kepolisian Resor Lembata menggelar kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi "Semana Santa Turangga-2019" Polres Lembata Dalam rangka Kesiapan Personil Polres Lembata Bersama Instansi Terkait pada Pengamanan Perayaan Paskah-2019 di Wilayah Kabupaten Lembata bertempat di Lapangan Apel Polres Lembata, Kamis (11/04/2019) pukul 08.00 wita.
Kapolres Lembata AKBP Janes H. Simamora, SH, MH bertindak sebagai inspektur upacara yang dihadiri oleh Danramil 1624-03 Lewoleba Kapten Inf. Ahmad Setyadi, Kasat Pol PP Kab.Lembata Bpk. Paskalis Leuweq, Ketua FKUB Kab.Lembata Bpk. Jakobus Kia, Kepala Kementrian Agama Kab.Lembata H.Isak Sulaiman, S.Ag, Kabid LLAJ Kab.Lembata Bpk. Raimundus Koli beserta seluruh personil Polres Lembata.
Dalam amanatnya Kapolres Lembata menyampaikan bahwa tujuan Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan Semana Santa Turangga -2019 ini diselenggarakan di seluruh jajaran dengan tujuan untuk mengecek kesiapan personil sarana, dan prasarana Sebelum melaksanakan pengamanan dengan demikian perayaan Paskah tahun 2019 akan dapat terselenggara dengan aman lancar dan damai.
Istilah semana Santa berasal dari bahasa Portugis yang berarti pekan suci bagi umat Kristiani, pekan Suci merupakan rangkaian acara perayaan Liturgi mengenang sengsara dan wafat serta kebangkitan Yesus Kristus pada Hari Raya Paskah yang dilaksanakan setiap tahun dan kegiatan ini menyebabkan meningkatnya dinamika masyarakat khususnya di wilayah kabupaten Lembata terlebih lagi di Larantuka Kabupaten Flores Timur di mana perayaan Paskah diikuti oleh umat dari wilayah lain dan bahkan mancanegara, Kabupaten Lembata akan digunakan sebagai tempat persinggahan bagi umat mayarakat yang akan mengikuti perayaan di Kabupaten Flores Timur sehingga sebagai anggota Polri kita dituntut untuk selalu siap siaga dalam melakukan pengamanan dengan melakukan deteksi dini di gereja-gereja, patroli untuk mencegah secara dini kerawanan kamtibmas yang akan terjadi.
Operasi Semana Santa Turangga 2019 ini akan dilaksanakan selama 15 hari yaitu dari tanggal 11 April 2019 – 25 April 2019. (ctnts)
(HUMAS POLRES LEMBATA)