Kapolres Lembata sampaikan harus tingkatkan edukasi kepada masyarakat, dan perhatikan gizi para tim covid di lapangan

Kapolres Lembata sampaikan harus tingkatkan edukasi kepada masyarakat, dan perhatikan gizi para tim covid di lapangan

Tribratanewslembata.com- Polres Lembata bersama Koramil 1624-03 kabupaten Lembata beserta pemerintah daerah kabupaten Lembata yang tergabung dalam tim Gugus covid-19 kabupaten Lembata melakukan rapat pembahasan terkait beberapa persoalan dan kejadian terkait pelaksanaan Tim Gugus covid-19 kabupaten Lembata pada pelaksanaan pencegahan penyebaran virus di tengah-tengah masyarakat kabupaten Lembata.

Pada pelaksanaan rapat tersebut, Kapolres Lembata menyampaikan beberapa hal terkait penanganan tim dalam pelaksanaan tugas penanganan antara lain, Kapolres Lembata Akbp Janes Simamora, SH, MH menyampaikan, kegiatan Tim sudah sangat berjalan dengan baik, namun perlu lebih aktif karena ke depan akan lebih banyak kegiatan yang di lakukan sehingga harus meningkatkan kesiapsiagaan, mengingat beberapa hal menonjol mulai terjadi, oleh karena itu, kapolres Lembata juga menyampaikan agar pelaksanaan edukasi kepada masyarakat dalam hal penanganan dan isolasi pasien covid harus di tingkatkan, agar warga masyarakat yang mungkin belum mengetahui hal tersebut, dapat mengerti dengan pemahaman dan penjelasan yang di sampaikan.

Kapolres Lembata juga menyampaikan, agar para tim Lapangan agar dapat di perhatikan betul kesehatan dan asupan gizi dalam pelaksanaan tugas, mengikan pelaksanaan tugas yang dapat meningkat sewaktu-waktu dapat mempengaruhi kesehetan para tim tersebut, oleh karena itu, kapolres berharap para tim lapangan dan seluruh tim covid-19 dapat di perhatikan betul kesehatan mereka dan dapat di berikan ekstra pudding untuk memasok kestabilan pelaksanaan tuga mereka. (T.V.A.B)

(HUMAS POLRES LEMBATA)