Kunjungan Kerja Di Polsubsektor Lebatukan, Kapolres : Tingkatkan Sinegritas Dengan Masyarakat Untuk Ciptakan Kamtibmas Yang Kondusif.

Kunjungan Kerja Di Polsubsektor Lebatukan, Kapolres : Tingkatkan Sinegritas Dengan Masyarakat Untuk Ciptakan Kamtibmas Yang Kondusif.

Tribratanewslembata - Kunjungan Kerja Kapolres Lembata AKBP Dr. Josephien Vivick Tjangkung S.Sos., M.I.Kom di Polsubsektor Lebatukan, Jumat (19/05/2023) pukul 08:30 WITA.

Kunjungan Kapolres Lembata dalam rangka mengecek kesiap siagaan anggota Polsubsektor Lebatukan dalam pelaksanaan tugas memberikan pelayanan kepada masyarakat dan juga selaku penegak hukum, Kapolres juga memberikan atensi kepada anggota untuk selalu menampilkan sikap Polisi Lembata yang Humanis ia juga mengingatkan untuk selalu monitor setiap perkembangan kamtibmas di wilayah tersebut dan berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kapolres Lembata AKBP Dr. Josephien Vivick Tjangkung S.Sos., M.I.Kom memberikan penekanan kepada Kapolsubsektor Lebatukan Aipda Vicktor D. Lay agar tetap memperhatikan kebersihan mako serta kedisiplinan personil Polsubsektor Lebatukan dalam melaksanakan tugas memberikan pelayanan kepada masyarakat dan tingkatkan sinegritas kita dengan masyarakat sehingga Kamtibmas yang aman dan kondusif dapat terwujut.

“Tingkatkan sinegrita Polri dan Masyarakat, dengan sinegritas yang baik dengan selalu menjaga talisilaturahmi atau hubungan emosional yang baik dengan masyarakat kamtibmas yang aman dan kondusif dapat tercipta, dan kita juga harus selalu bergandengan tangan dengan seluruh elemen Kepemerintahan untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat" ucap Kapolres.

Kapolres Lembata juga mengutip pesan dari Kabaharkam Polri Komjen. Pol. Dr. M. Fadil Imran, M.Si " Menangkap Pelaku Kejahatan Merupakan Suatu Kebanggaan, Tetapi Mencegah Terjadinya Kejahatan Merupakan Suatu Kemuliaan, oleh karena itu kita terus tingkatkan sosialisasi dan himbauan kamtibmas kepada seluruh masyarakat, kita juga sudah melakukannya melalui kegiatan Safari Kamtibmas dan Jumat Curhat, saya berharap kita terus meningkatkan kegiatan positif ini untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Lembata." Tambahnya. (A.L)

(HUMAS POLRES LEMBATA)