Lat Pra Ops Praja Turangga 2024 “kapolres Lembata himbau anggota polres lembata ajak masyarakat sukseskan pelaksanaan pemilu damai di lembata”

Lat Pra Ops Praja Turangga 2024 “kapolres Lembata himbau anggota polres lembata ajak masyarakat sukseskan pelaksanaan pemilu damai di lembata”

Rabu, 14 Agustus 2024 Pkl 10.00 Polres Lembata melaksanakan Latihan Pra Operasi Praja Turangga 2024 dengan tema Operasi “ Dengan Latihan Pra Operasi Mantap Praja Turangga 2024 Polri Yang Presisi Siap mengamankan Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024”

Pelaksanaan Latihan Pra Operasi Praja Turangga 2024 di pimpin langsung oleh Kapolres Lembata Akbp I Gede Eka Putra Astawa, S.H., S.I.K serta di dampinggi oleh Wakkapolres Lembata Kompol Abdul Basith Algadri, S. Sos., M.M serta di hadiri oleh Seluruh pejabat utama Polres Lembata dan seluruh anggota Polres Lembata.

 

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Lembata membuka kegiatan tersebut serta menyampaikan harapan serta seluruh gambaran secara umum seluruh rangkaian pelaksanaan kegiatan Pilkada khususnya di wilayah Polres Lembata sehingga seluruh anggota yang terlibat dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada nanti sudah mengerti dan paham dengan segala tindakan serta cara bertindak sesuai dengan Sop yang telah di sampaikan.

 

Selain penyampaian yang di sampaikan oleh Kapolres Lembata Akbp I Gede Eka Putra Astawa, S.H., S.I.K para pejabat masing-masing fungsi dan satuan yang terlibat langsung dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada, juga turut menyampaikan hal-hal teknis kepada seluruh anggota Polres Lembata yang hadir, guna menjadi panduan setiap anggota dalam pelaksanaan Pilkada yang akan di gelar secara serentak nantinya.

Pada akhir kegiatan Latihan Pra Operasi Praja Turangga 2024 yang di laksanakan di Mapolres Lembata tersebut masing-masing anggota yang hadir dalam pelaksanaan tersebut melakukan semacam gambaran praktek simulasi singkat terkait dengan pelaksanaan pengamanan dari setiap materi yang di sampaikan oleh masinmasing fungsi satuan yang terlibat langsug dalam pelaksanaan pengamanan tersebut.

 

Selain itu,  Kapolres Lembata Akbp I Gede Eka Putra Astawa, S.H., S.I.K juga menyampaikan kepada setiap anggota Polres Lembata yang hadir dalam pelaksanaan Latihan Pra Operasi Praja Turangga 2024 agar secara luas dapat terus menyampaikan pesan kamtibmas kepada seluruh warga masyarakat kabupaten Lembata agar bersama sama membangun serta menciptakan situasi yang aman damai dan sejuk khususnya di wilayah kabupaten Lembata sehingga seluruh komponen masyarakat dapat melaksanakan Pilkada dengan aman damai dan sejuk. T.V.A.B “dregs”