INI YANG DI LAKUKAN SAT SABHARA POLRES LEMBATA

INI YANG DI LAKUKAN SAT SABHARA POLRES LEMBATA

Tribratanewslembata.com - Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru Satuan Sabhara Polres Lembata melaksanakan Patroli di seputaran Kota Lewoleba.

Dengan menggunakan Ranmor Roda 4 patroli dimulai dari mengunjungi APMS Lamahora sekaligus malakukan sambang dan dilanjutkan dengan melakukan pengamanan terhadap aktivitas bongkar muat penumpang di pelabuhan Laut Lewoleba, namun ada hal yang menarik pada saat melakukab n pengamanan di temui adanya orang yang sudah lanjut usia dalam keadaan sakit dan tidak bisa berjalan dengan sigapnya salah satu personil Sat Sabara Polres Lembata Bripda Randi langsung menggendong lansia tersebut naik ke atas Kapal Motor Bukit Siguntang.

" Saya hanya membantu dengan tulus hati, karena tugas saya adalah pelindung,pengayom dan pelayan masyarakat, selain itu saya juga manusia biasa yang punya hati nurani sehingga pada saat saya melihat nenek tersebut hati saya langsung tergerak untul sesegerah menolong" ucap Bripda Randi pada saat dikonfirmasi.

Kapolres Lembata AKBP Janes H.Simamora, S.H., M.H mengucapkan terimaksih kepada personil yang sudah melaksanakan tugas dengan semangat dan tulus iklas sehingga kehadiran Polisi sangat dirasakan oleh masyarakat dan tentunya merupakan nilai positif bagi Polisi, Kegiatan Patroli ini juga akan dilaksanakan setiap hari sebagai bentuk upaya pencegahan dan meminimalisir terjadinya aksi kejahatan atau kriminalitas. (ct)

(HUMAS POLRES LEMBATA)