Antisipasi Kemacetan dan Bantu Anak Sekolah, Sat Lantas Polres Lembata Laksanakan Gatur Pagi

Antisipasi Kemacetan dan Bantu Anak Sekolah, Sat Lantas Polres Lembata Laksanakan Gatur Pagi

Tribratanewslembata – Kepolisian Resor Lembata melalui jajaran Satuan Lalulintas setiap pagi hari rutin melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas dalam mengantisipasi giat masyarakat dan menjamin arus lalu lintas yang lancar dan kondusif serta Kamtibmas yang aman menjelang masyarakat beraktifitas di pagi hari, Senin (27/03/2023).

Dijumpai diruang kerjanya, Kasat Lantas Polres Lembata AKP Abdul Malik,S.H., menerangkan bahwa kegiatan pengaturan tersebut rutin dilakukan setiap pagi hari oleh seluruh personel Sat Lantas Polres Lembata dengan tujuan untuk memperlancar arus lalu lintas dan memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan.

“Setiap pagi hari, kami dari jajaran Sat Lantas rutin melaksanakan pengaturan lalu lintas yang rutin kami lakukan dengan tujuan untuk memperlancar arus lalu lintas dan memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan saat masyarakat memulai aktifitas pada pagi hari,” ujar AKP Abdul Malik,S.H.

Lanjutnya, dalam rangka untuk mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalulintas (Kamseltibcarlantas), pengaturan arus lalu lintas tersebut dilaksanakan disetiap perempatan jalan, simpul-simpul jalan, depan sekolah maupun dikawasan yang dianggap dapat menimbulkan kemacetan.

“Personel kami selalu hadir dijalan raya, di persimpangan jalan dan pusat keramaian untuk dapat membantu memperlancar arus lalu lintas agar terciptanya Kamseltibcarlantas dan mengantisipasi terjadinya laka lantas,” pungkasnya

Kasat Lantas Polres Lembata AKP Abdul Malik,S.H., mengharapkan, dengan dilakukanya kegiatan rutin pengaturan arus lalu lintas dipagi hari ini masyarakat yang melaksanakan aktivitas pagi selalu berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara, sehingga tidak terjadi kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Lembata.