Rapat Lintas Sektoral, Kapospol Lebatukan Sampaikan Percepatan Vaksinasi Merupakan Prioritas Nasional.
Tribratanewslembata - Kapospol Lebatukan Bripka Christoforus H. M. Sapa mengikuti rapat di Aula Kantor Camat Lebatukan dalam rangka evaluasi kerja dan penyampaian capaian program Puskesmas dengan peningkatan kerjasama yang baik dalam lintas sektor di wilayah kerja Puskesmas Hadakewa, serta mewujudkan keluarga sehat melalui pelayanan kesehatan yang prima, Rabu (08/12/2021) pukul 11.00 WITA.
Kegiatan yang mulanya dijadwalkan pada pukul 09.00 harus diundur hingga pukul 11.00 WITA dikarenakan cuaca hujan, kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Lebatukan ( diwakili sekcam ), Kepala Puskesmas Hadakewa, Babinsa Lebatukan, Ketua BPKM Kecamatan Lebatukan, Kepala Desa Sekecamatan Lebatukan, Bidan Desa Sekecamatan Lebatukan.
Pada pembukaan rapat Sekertaris Camat Lebatukan menyampaikan bahwa kegiatan percepatan vaksinasi merupakan kegiatan kemanusiaan yang membutuhkan kerjasama elemen masing - masing di Kecamatan Lebatukan untuk menyadarkan masyarakat tentang pentingnya kegiatan ini dapat berjalan secara maksimal.
Sejalan dengan penyampaian Sekcam, Kepala Puskesmas Hadakewa juga menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi kecamatan Lebatukan merupakan kegiatan yang paling dominan diselenggarakan, namun masih perlu meningkatkan kesadaran kepada masyarakat untuk bisa memenuhi kuota maksimal, sehingga bisa menurunkan level aman, dan penyelenggaraan kegiatan pemerintah maupun masyarakat dapat berjalan aman terkendali.
Dalam kesempatan tersebut Kapospol Lebatukan Bripka Christo Sapa juga menegaskan bahwa kegiatan percepatan vaksinasi merupakan prioritas nasional yang mana, membutukan partisipasi seluruh komponen masyarakat, baik di tingkat kecamatan maupun desa, untuk menggerakkan masyarakat agar memenuhi pencapaian sesuai dengan kebutuhan penerima vaksin di Kecamatan Lebatukan, ia juga menambahkan agar para Kepala Desa, segera mendata masyarakat yang belum menerima vaksin agar bisa menerima vaksin sesuai dengan perhitungan peningkatan kuota percepatan vaksin minimal 200 orang per hari.
" Pospol Lebatukan siap menggerakkan masyarakat dalam membantu Nakes dengan berkoordinasi dengan para Kepala Desa, Babinkamtibmas dan babinsa, maupun Tokoh yang ada di Desa untuk meningkatkan jumlah penerima vaksin, agar sesuai pencapaian yang diharapkan " tutup Kapospol berpangkat Brigadir Kepala tersebut.
Dalam kegiatan rapat koordinasi tersebut yang disertakan dengan diskusi, menuai hasil berikut.
1.Kepala Desa,Bidan Desa maupun pihak Puskesmas mendata masyarakat yang belum menerima vaksin maupun yang sudah agar sesegera mungkin menjadi acuan untuk menggerakkan masyarakat untuk menerima vaksin.
2.Jadwal pelayanan vaksinasi akan dikeluarkan setelah data sasaran masuk dari Desa dan kemudian diinformaaikan ke Desa 2 hari sebelum dilakukan vaksinasi.
3.Titik Lokasi vaksinasi akan disampaikan 1 hari sebelum pelaksanaan vaksinasi dan pusat kegiatan berada di lokasi Aula Kantor camat Lebatukan,tetapi apabila sasaran pasti dalam jumlah banyak akan dikomunikasikan untuk dilakukan di Desa dengan jumlah penerima vaksin di atas 200 orang. (41|A.L)
(HUMAS POLRES LEMBATA)