Jelang HUT Bhayangkara, Polres Lembata Lakukan Apel Gelar Pasukan "OPS Patuh-Turangga 2022"

Jelang HUT Bhayangkara,  Polres Lembata Lakukan Apel Gelar Pasukan

Tribratanewslembata - Bertempat di Lapangan Apel Polres Lembata Telah Berlangsung Upacara Gelar Pasukan *OPERASI KEWILAYAHAN PATUH TURANGGA -2022* Dalam Rangka *Tertib Berlalulintas dan Menyelamatkan Anak Bangsa di Tengah Pandemi Covid - 19*. 

Waka Polres Lembata KOMPOL Johanis Christian Tanauw selaku Inspektur Upacara dan KBO Sampta IPDA Nicodemus Nurdin Sale Nusa Sebagai Komandan Upacara, serta dihadiri oleh, Kajari Lewoleba Azrijal, S.H., M.H., Kepala Pengadilan Negeri Lembata Triadi Agus, S.H., Danramil 1624-03 Nagawutung Lettu Inf. Lodofikus Bataona., Pejabat Utam Polres Lembata, Sekertaris Dinas Perhubungan Kab. Lembata Paskalis Lelan Wayan, Kepala Seksi Lalullintas Dinas LLAJR  Vianei Andreas Sinu Bediona S. Tr. 

Permasalahan Laulintas Dewasa ini telah berkembang dengan pesat dan dinamis, hal ini sebgai konsekuensi dari meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk yang memerlukan alat transportasi sebagi sarana mobilitas dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. 

Perkembangan Transportasi juga telah memasuki Era Digital dimana Operasional Order Angkutan Publik sudah Berada Dlm genggaman, cukup menggunakan Hand Phon Modernisasi ini perlu di ikuti dengan Inofasi dan Kinerja Polri khususnya Polantas, sehingga mampu mengantisipasi segala Dampak yang akan timbul dari Modernisasi Transportasi tersebut. 
Polisi Lalulintas Terus Berupaya melaksankan Program Kapolri yg disebut Presisi, ( Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan). 

Sesuai Amanat UU No. 22 Thn 2009 ttg Lalulintas dan Angkutan Jalan, kita diharapkan untuk :

1. Mewujudkan dan memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalulintas (Kamssel Tibcar Lantas) 
2. Meningkatkan kwalitas keselamatan, dan menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan. 
3. Membangun Budaya Tertib Berlalulintas dan 
4. Meningkatkan kwalitas Pelayanan Publik. 

Keempat hal tersebut memiliki kompesitas yang tidak bisa ditangani oleh polantas sendiri, sinergitas antar pemangku kepentingan menjadi sangat mendasar dalam menemukan akar masalah dan solusi yang harus diterima dan dijalankan oleh semua pihak. 

Salah satu menjadi Fokus Perhatian saat ini adalah keselamatan bagi pengguna jalan, keselamatan memang sesuatu yang pertama dan utama dalam berlalulinras. Dalam konteks ini lalulintas sebagai Urat Nadi Kehidupan, Cermin budaya Bangsa dan Cermin tingkat Modernitas. 

Keselamatan Berlalulintas memang sering diabaikan, bahkan tidak dianggap penting hal itu dapat ditunjukan dari pengguna lalulintas, kesadaran pengguna Lalulintas baik pejalan kaki, pengendara kendaraan bermotor, maupun pengguna jalan lainnya masih rendah. 

Data Jumlah Kendaraan diwilayah Hukum Polda NTT berdasarkan Aplikas IRSMS (Integrate Road Safety Managemen Sistem) yang dikelola Dit Lantas Polda NTT thn 2021 sebanyak 1.191  kejadian, dengan korban meninggal dunia 375 0rang, luka berat 429 org, luka ringan 1. 408 orang dibandingkan pada thn 2020 sebanyak 1.125 kejadian.  Terjadi kenaikan jumlah laka sebesar 66 kejadian atau naik 6 %.

Jumlah Pelanggaran Lalu Lintas pada tahun 2021 sejumlah 16.711 pelanggaran di bandingkan tahun 2020 sejumlah 22.901 Pelanggaran terjadi penurunan 6.190 pelanggaran atau menurun 27%. Dalam Rangka cipta kondisi Kamseltibcarlantas di tengah pandemi corona virus disease-19 Polri melaksanakan Operasi Kepolisian di tingkat Polda Dan Polres dengan sandi Operasi PATUH TURANGGA 2022 yang di laksanakan selama 14 hari di mulai dari tanggal 13 Juni - 26 Juni 2022 secara serentak di seluruh indonesia. 

Sasaran Operasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan, Ambang Gangguan, dan Gangguan Nyata yang dapat menghambat dan menganggu Kamseltibcar Lantas serta penyebaran Covid-19. Dengan Berpedoman pada sasaran tersebut di atas maka di harapakan Operasi Patuh Tahun ini dapat menekan jumlah korban fatalitas Laka lantas, meminimalisir kemacetan lalulintas, Meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19 serta terwujudnya Kamseltibcar Lantas yang mantap. (41|A.L)


(HUMAS POLRES LEMBATA)