Dukung Percepatan Penanganan Covid-19 Pospol KP3 Laut Lewoleba Buka Gerai Vaksinasi Massal Polri Presisi.

Dukung Percepatan Penanganan Covid-19 Pospol KP3 Laut Lewoleba Buka Gerai Vaksinasi Massal Polri Presisi.

Tribranewslembata- Upaya percepatan penanganan Covid-19 di Kabupaten Lembata, Kapospol KP3 Laut Bripka Yonas La Agung Magang Sauw lakukan koordinasi bersama Dinkes Kabupaten Lembata untuk membuka Gerai Vaksin di Pelabuhan Laut Lewoleba, Sabtu (04/12/2021).

Kegiatan vaksinasi massal tersebut melibatkan 1 orang vaksinator dan 8 tenaga pembantu dari Puskesmas Lewoleba dan berhasil memvaksinasi 40 orang remaja berusia 12-18 tahun, 238 orang berusia 19-58 tahun dan 9 orang lansia dengan menggunakan vaksin jenis sinovac, astrazeneca dan moderna.

Sebagian besar masyarakat yang menerima vaksin di lokasi tersebut ialah para pelaku ekonomi yang rutin beroperasi di pelabuhan laut antara lain, Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM), Ojek, sopir,  kondektur, pedangan asongan dan stakeholder Pelabuhan lain seperti pegawai syahbandar, Pelni, Serta Dinas Perhubungan dan pelaksanaan vaksinasi dikawal dan diamankan oleh 8 personil Polres Lembata guna memastikan kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar.

Kapolres Lembata AKBP Yoce Marten, S.H., S.I.K., M.I.K melalui Kapospol KP3 Laut Lewoleba Bripka Yonas mengatakan bahwa Pospol KP3 Laut Lewoleba akan terus berupaya maksimal dalam mendukung percepatan vaksinasi agar persentasi masyarakat tervaksin yang ditargetkan oleh pemerintah dapat tercapai sehingga dapat terbentuk kekebalan kelompok atau herd immunity. tuturnya. (41|A.L)


(HUMAS POLRES LEMBATA)