Tingkatkan Kepedulian Masyarakat, Personel Pospol Wulandoni Lakukan Sosialisasi Dan Himbauan Protkes.

Tingkatkan Kepedulian Masyarakat, Personel Pospol Wulandoni Lakukan Sosialisasi Dan Himbauan Protkes.

Tribratanewslembata - Personel Pospol Wulandoni yang tergabung dalam satgas preemtif subsatgas sosialisasi, Operasi Aman Nusa II Turangga 2022 gencar lakukan sosialisasi dan himbauan protokol kesehatan dalam rangka penanggulangan covid-19 di Kabupaten Lembata.

pada kegiatan sosialisasi dan himbauan tersebut Bripka Felix Eluama memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang manfaat dan pentingnya vaksinasi covid-19 dan penerapan protokol kesehatan dalam beraktifitas terkhusus di tempat ramai.

"Vaksinasi adalah kegiatan yang sangat positif dalam rangka antisipasi menjaga kita dari terpaparnya virus covid-19 apalagi sekarang ada varian baru Omicron. Kita berharap dengan semakin banyak masyarakat yang divaksin resiko untuk tertular itu semakin sedikit" tutur Bripka Felix.

selain itu Bripka Felix juga berpesan kepada masyarakat agar selalu menaati protokol kesehatan.

"Meskipun sudah divaksin, protokol kesehatan tetap menjadi yang utama. Mulai dari memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan-kerumunan yang tidak perlu", pesannya. (41|A.L)

(HUMAS POLRES LEMBATA)