Sambangi Desa Dikesare, Bhabinkamtibmas Desa Balurebong Ajak Warga Jaga Kamtibmas Dan Kebersihan Lingkungan

Sambangi Desa Dikesare, Bhabinkamtibmas Desa Balurebong Ajak Warga Jaga Kamtibmas Dan Kebersihan Lingkungan

Tribratanewslembata.com*_ Bhabinkamtibmas Desa Balurebong Kecamatan Lebatukan Kabupaten Lembata, BRIPKA YOPPI DA CUNHA  Menyambangi warga di Desa Dikesare Lewoleyn kecamatan Lebatukan.

Bhabinkamtibmas Desa Balurebong Bripka Yopi Da Cunha dalam sela-sela kegiatan sambangnya Bhabinkamtibmas mengajak warga Agar selalu menjaga situasi kamtibmas di seputaran lingkungan tempat tinggal sehingga tercipta lingkungan yg aman dan tertib.

Bhabinkamtibmas Balurebong Bripka Yopi Da Cunha menambahkan agar warga selalu menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal, supaya terhindar dari sakit penyakit.

Sebelum menutup perbincangannya bersama warga masyarakat Desa Dikesare, Bhabinkamtibmas Desa Balurebong Bripka Yopi Da Cunha menghimbau warga Drsa Dikesare apabila terjadi gangguan kamtibmas atau bencana alam agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau kantor Polsubsektor Lebatukan.

Setelah selesai dengan himbauannya, masyarakat Desa Dikesare mengucapkan Terima kasih atas kunjungan serta himbauan yangvtelah di berikan oleh Bhabinkamtibmas Desa Balurebong Bripka Yopi Da Cunha.(bk)

(HUMAS POLRES LEMBATA).