Tribratanewslembata.com- Dalam rangka memberikan dukungan terhadap petugas medis dalam penanganan virus Corona, Polres Lembata memberikan bantuan berupa Masker. Bantuan dari Polres Lembata diberikan untuk petugas medis Puskesmas Lewoleba, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata,
Penyerahan bantuan Masker dilakukan oleh Kapolres Lembata AKBP Janes Simamora,SH.MH dan di dampingi oleh Kabag Sumber Daya Kompol A.Agung Ngurah Surya dan Kasat Lantas AKP Amrin di halaman Puskesmas Lewoleba, Kecamatan Nubatukan,Kabupaten Lembata. Bantuan diterima langsung oleh perwakilan dari Puskesmas Lewoleba,
Adapun bantuan APD yang diberikan Polres Lembata berupa masker,Kapolres Lembata AKBP Janes Simamora,SH.MH mengatakan hari ini kita melaksanakan kegiatan Polres Lembata Peduli dan Mendukung Tenaga Medis. Kegiatan yang dilaksanakan yaitu menyalurkan Masker untuk tim medis yang ada di Puskesmas Lewoleba, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata.
“Rekan-rekan kita tenaga medis merupakan orang yang paling rentan terkena Covid-19, oleh sebab itu kita berikan bantuan alat pelindung diri agar bisa digunakan saat bertugas,” ucap Kapolres Lembata.
Kapolres menambahkan apa yang kita berikan harapannya bisa bermanfaat dan mendukung mereka saat bertugas. Apa yang kita berikan merupakan dukungan moril agar petugas medis juga tetap bersemangat dalam melaksanakan tugas.
https://youtu.be/ZsSBZJjR45M
“Kita berusaha bersama-sama untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Lembata. Harapannya di wilayah Kabupaten Lembata tidak ada yang terkena Covid-19,” ucap Kapolres Lembata.( Hengki._42 )
( HUMAS POLRES LEMBATA )