Kapolres Lembata Sambangi Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Ile Lewotolok.

Kapolres Lembata Sambangi Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Ile Lewotolok.

Tribratanewslembata - Kapolres Lembata AKBP Yoce Marten, S.H., S.I.K, M.I.K, di dampingi Kabag ops Polres Lembata AKP Marthin Ardjon, Kapolsubsektor Ile Ape IPDA Udin Abdullah, KBO Intelkam AIPTU Rony M. Maak, melakukan Pemantauan pada Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Ile Lewotolok, Kamis (29/07/2021) Pukul 11:00 WITA.

Kapolres Lembata dan jajaran menyambangi PPGA terkait dengan kejadian Erupsi Gunung Api Ile Lewotolok pada hari Selasa tanggal 27 Juli 2021, dengan Lontaran Lava Pijar sejauh -+ 1 km, yang menyebabkan kebakaran Vegetasi di lereng gunung Ile Lewotolok.

Petugas pengamatan gunung berapi Sigit Ryan menjelaskan bahwa sekitar pukul 07:00 WITA terjadi erupsi dengan lontaran lava pijar sejauh -+ 1 KM yang menyebabkan kebakaran vegetasi rerumputan dan ilalang sehingga dengan cepat meluas ke arah Tenggara dan Barat daya gunung
dan berdasarkan Pengamatan yang dilakukan oleh Pos Pemantau Gunung Api Ile Lewotolok bahwa terjadi Trend gempa - gempa Vulkanik dan hal ini berarti masih adanya suplai magma dari dalam gunung ke puncak.

PPGA Ile Lewotolok menghimbau berdasarkan hasil analisis PVMBG terkait perkembangan terkini bahaya lontaran dan menjaga kestabilan area lapuk terganggu bisa saja terjadi longsoran khusus area timur Tenggara, di desa Jontona agar di antisipasi dalam radius 3 km tidak ada aktivitas manusia dan tidak boleh melakukan pendakian untuk sementara waktu, Karena Erupsi Lewotolok masih saja terjadi. diketahui 24 jam terakhir terdapat suplai magma baru di kedalaman, dan tercatat 4 kali kejadian gempa Vulkanik dan gempa-gempa lain yang berfrekuensi tinggi.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Lembata AKBP Yoce Marten, S.H., S.I.K, M.I.K menyampaikan kepada petugas PPGA agar segera berkoordinasi dengan Polres Lembata serta Pemda Lembata apabila terjadi perkembangan pemantauan yang signifikan dari aktifitas gunung api Ile Lewotolok, sehingga dapat segera di ambil langkah - langkah antisipasi, ucapnya. (41|A.L)


(HUMAS POLRES LEMBATA)