Kapolres Lembata Pimpin Latihan Pra Operasi Pekat Turangga 2022.

Kapolres Lembata Pimpin Latihan Pra Operasi Pekat Turangga 2022.

Tribratanewslembata - Kapolres Lembata AKBP Dwi Handono Prasanto, S.I.K. pimpin Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Pekat Turangga 2022 yang bertempat di Aula Bhayangkari Polres Lembata. (01/12/2022).

Kegiatan tersebut dibuka dan dipimpin langsung oleh Kapolres Lembata AKBP Dwi Handono Prasanto, S.I.K. dan didampingi oleh Kepala Bagian Operasi AKP Agustinus Salawane serta dihadiri oleh para Kasatgas dan personel yang terlibat dalam surat perintah operasi Pekat Turangga 2022.

Kapolres Lembata AKBP Dwi Handono Prasanto, S.I.K.  mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun guna memberantas penyakit masyarakat seperti narkoba, perjudian, serta premanisme terkhususnya yang berada di wilayah hukum Polres Lembata.

“Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memberantas penyakit masyarakat guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Lembata” Jelas Kapolres.

“Latihan Pra Operasi ini bertujuan untuk mengetahui apa saja yang harus dilakukan pada pelaksanaan operasi serta memberikan arahan kepada anggota yang melaksanakan operasi tersebut agar pelaksaannya sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) serta mampu melaksanakan kegiatan dengan maksimal.” Tuturnya.

“Selama pelaksanaan kegiatan Lat Pra Ops Pekat Turangga 2022, diharapkan kepada personel yang terlibat dapat melaksanakan kegiatan dengan baik serta selalu menjaga citra Polri di masyarakat dengan bersikap humanis, semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.” Tutup Kapolres Lembata AKBP Dwi Handono Prasanto, S.I.K.

Setelah pelaksanaan pembukaan Latihan Pra Operasi Pekat Turangga 2022, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh perwira penanggung jawab operasi. (41|A.L)


(HUMAS POLRES LEMBATA)