Cegah Aksi Premanisme,Ini Yang Dilakukan Sat Reskrim Polres Lembata

Cegah Aksi Premanisme,Ini Yang Dilakukan Sat Reskrim Polres Lembata

Tribratanewslembata- Tanggal 13 Juni 2021 sesuai sprint, dalam rangka  penertiban dengan target operasi  Premanisme,Miras,Judi,pungli,sajam serta Tindak Pidana  lain yang ditemukan  oleh Sat Reskrim.

Sat reskrim polres lembata melaksanakan patroli premanisme dengan 4 titik Lokasi yaitu 
Pelabuhan laut lewoleba,Pasar Pada,Pasar Lamahora dab Terminal Timur yang di pimpin langsung oleh Kbo Reskrim bersama 2 pers Reskrim 
Adapun Hasil yang ditemukan disaat giat patroli premanisme ditemukan 2 ( Dua )  kendaraan roda  jenis Yamaha Rx king  tanpa knalpot dan langsung menghubungi piket lalu lintas untuk di amankan.
Selain itu tim patroli bergerak ke arah Pasar pada dan seputaran tempat warga yang sering berkumpul  mengkonsumsi miras jenis (Tuak )  terlihat sepi dan tidak di temukan adanya penjual miras jenis Tuak.
"Patroli premanisme ini akan kami lakukan setiap hari guna untuk kenyamanan masyarakat agar tidak terjadi hal-hal seperti begal maupun pungutan liar.
Selain itu pun kami tidak bosan-bosannya menghimbau agar tetap mematuhi protokol kesehatan agar kita dan keluarga kita bisa terhindar dari wabah covid-19 yang lagi melanda hampir seluruh belahan bumi."Ujar KBO Sat Reskrim Ipda Eddy Sophyan.
( HUMAS POLRES LEMBATA )