BRIPKA SOCHERMAN BERTERIMAKASIH SELALU DI BERIKAN KEAKRABAN DAN RASA KEKELUARGAAN OLEH MASYARAKAT

BRIPKA SOCHERMAN BERTERIMAKASIH SELALU DI BERIKAN KEAKRABAN DAN RASA KEKELUARGAAN OLEH MASYARAKAT
Tribratanewslembata.com- Bripka Socherman Eduard, yang merupakan seorang anggota kesatuan Polres Lembata yang bertugas sebagai salah seorang anggota Babinkamtibmas pada wilayah Pos pol Ile Ape, Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata. Pada pelaksanaan Tugas sehari-hari, Bripka Socherman Eduard mempunyai tugas melekat untuk melakukan pemantauan serta pelayanan tugas Kepolisian untuk desa Watodiri dan beberapa desa tetangga lainnya, Pelaksanaan tugas sehari-hari Bripka Socherman Eduard ialah bersama-sama dengan pemerintah desa setempat melakukan sambang serta pengecekan langsung setiap permasalahan yang berada di dalam lingkup masyarakat desa tersebut. Pada pelaksanaan tugas sehari-hari, Bripka Socherman Eduard terus melaksanakan sambaing terhadap para tokoh-tokoh agama, tokoh Pemuda, serta para tokoh-tokoh adat. Pada setiap pelaksanaan Sambang Bripka Socherman Eduard kepada masyarakat, Bripka Socherman Eduard selalu menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat agar tetap menjaga kestabilan keamanan pada desa tersebut, dan setiap pelaksanaan sambang, Bripka Socherman Eduard memberikan nomor Handphone nya, agar setiap masyarakat desa bisa degan mudah menghubungin nya, jika terjadi permasalahan yang menonjol di lingkungan desa tersebut, Bripka Socherman Eduard juga selalu berpesan kepada warga masyarakat desa yang ia datangi, untuk selalu berperan aktif di dalam lingkukan desa, dan Bripka Bripka Socherman Eduard selalu mengucapkan Terimakasih kepada Warga masyarakat Desa pantauannya yang selalu senantiasa memberikan dukungan setiap kegiatan yang ia lakukan di setiap desa yang ia datanngi Dengan Keakraban, dan rasa kekeluargaan yang tinggi. (T.V.A.B)   (HUMAS POLRES LEMBATA)