Upacara Tabur Bunga Polres Lembata, Dalam Rangka Menjelang HUT Bahyangkara Ke 75 Tahun 2021.
Tribratanewslembata - Lanjutan kegiatan menyongsong 1 Juli atau Hari Bhayangkara Polres Lembata Lakukan Upacara Tabur Bunga dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 75 yang di pimpin langsung oleh Kapolres Lembata AKBP Yoce Marthen, SH., S.I.K., M.I.K, di dampingi Waka Polres Lembata Johanis Christian Tanauw bersama PJU Polres Lembata, Danramil 1624-03 Lewoleba Kapten Inf.Horiyanto, Bahyangkari Cabang Lembata. dengan pasukan upacara, 1( satu) Sst Sat Dalmas Polres Lembata, 1(satu) Sst TNI - AD Lewoleba. Selasa (29/06/2021) pukul 09:30 WITA.
Kegiatan Upacara Tabur Bunga yang dilangsungkan di Teluk Perairan Laut Lewoleba dengan menggunakan Kapal Feri KM. Gandha Nusantara 14, Kapolres Lembata selaku Inspektur upacara mengatakan bahwa Upacara Tabur Bunga ini dilakukan untuk mengenang jasa para pahlawan terdahulu dan juga untuk mengajarkan kita tentang pentingnya menghargai perjuangang para leluhur yang telah gugur.
Dalam kesempatan tersebut beliau juga mengajak seluruh peserta upacara untuk bersama-sama memanjatkan doa untuk Para Pahlawan Bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya memperjuangkan Negara Kesatuan Republik Indonesia, kegiatan tersebut diakhiri dengan foto bersama TNI-POLRI agar terus bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban masyarkat khususnya di Kabupaten Lembata. (41|A.L)
(HUMAS POLRES LEMBATA)