Tingkatkan Sinergitas, Polres Lembata Lakukan Latihan Menembak Bersama Lapas Lembata.

Tingkatkan Sinergitas, Polres Lembata Lakukan Latihan Menembak Bersama Lapas Lembata.

Tribratanewslembata - Polres Lembata kembali melaksanakan kegiatan Latihan menembak yang mana kali ini dilakukan latihan bersama Personil Lembaga Pemasyarakatan Lembata (Lapas), bertempat di Bukit Muruona Batas Kota, Sabtu (04/12/2021) pukul 08:00 WITA.


Kapolres Lembata AKBP Yoce Marten, S.H., S.I.K., M.I.K selaku penanggung jawab dan di dampingi Waka Polres Lembata Kompol Johanis Christian Tanauw sebagai Wakil Penanggung jawab dalam latihan gabungan tersebut, Kapolres Lembata menegaskan agar dalam pelaksanaan latihan menembak wajib mematuhi arahan instruktur menembak dengan mengutamakan keamanan dan keselamatan setiap personil demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.


"Keamanan dan keselamatan dalam latihan adalah hal utama jadi saya ingatkan kepada setiap personil agar mematuhi perintah instruktur menembak untuk menghindari hal-hal yang dapat berakibat fatal dalam latihan ini" ucap Kapolres.

"Latihan ini bermaksud untuk meningkatkan kemampuan individu setiap personil agar semakin mahir dalam menggunakan senjata api, Latihan gabungan ini juga bermaksud untuk meningkatkan sinergitas kita antara Polres Lembata dan Lapas Lembata, sehingga kita bersama-sama diharapakan mampu membina dan menjaga keamanan masyarakat di Kabupaten Lembata." tambahnya.

Kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Kalapas Lembata Andreas Wisnu Saputro, A.Md.I.P., S.IP dan seluruh pejabat utama dari Polres Lembata dan Lapas Lembata. (41|A.L)


(HUMAS POLRES LEMBATA)