Patroli Malam Sat Lantas Polres Lembata Lakukan Penertiban kendaraan yang melaksanankan pengantrian BBM Di APMS Lamahora.

Patroli Malam Sat Lantas Polres Lembata Lakukan Penertiban kendaraan yang melaksanankan pengantrian BBM Di APMS Lamahora.

Tribratanewslembata - Dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga situasi kamtibmas dan Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif serta mengubah paradigma menuju Polri yang Presisi, Polres Lembata dalam melaksanakan tugas kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegak hukum anggota Satuan Lalulintas Polres Lembata, melaksanakan patroli rutin di seputaran kota Lewoleba serta melaksanakan pemantauan arus lalu lintas di seputaran kota Lewoleba. Minggu (17/07/2022) Pukul 20.40 WITA. 

Kasat Lantas Polres Lembata melalui Kanit Patwal Aipda Sukri S. Wutun menerangkan Pada kegiatan patroli tersebut di temukan masih adanya antrian panjang dilokasi pengisian BBM yakni di APMS Lamahora,  personil Satlantas lansung mengambil tindakan dengan cara humanis namun tetap tegas dengan cara menghimbau kepada pemilik kendaraan agar tidak memarkirkan kendaraannya di bahu jalan terutama di depan APMS Lamahora karena dapat mengganggu kelancaran arus lalu lintas bahkan yang paling fatal adalah terjadinya kecelakaan lalu lintas. himbauan ini merupakan peringatan awal kepada pengendara apabila masih tidak di indahkan personil Satlantas Polres Lembata akan mengambil tindakan tegas berupa pengempesan ban mobil bahkan penilangan." tegasnya. (41|A.L)

(HUMAS POLRES LEMBATA)