Ops Aman Nusa, Kapospol Wulandoni Terus Tingkatkan Sosialisasi.
Tribratanewslembata - Dalam rangka mendukung program pemerintah pusat dalam menanggulangi penyebaran Covid-19 Di Wilayah Hukum Polres Lembata, Pospol Wulandoni terus tingkatkan sosialisasi terkait penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Lembata, Sabtu (02/04/2022).
Kapospol Wulandoni Bripka Jimmy Kaseh mengatakan, tujuan Operasi Aman Nusa ini adalah dalam rangka pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dan kegiatan penegakan disiplin protkes kepada warga untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah hukum Polres Lembata, serta memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya vaksinasi guna menjadikan pandemi menuju endemi.
"Kami mensosialisasikan kepada bapak/ibu semua tentang manfaat vaksinasi, dan mengajak bapak/ibu semua untuk turut serta mendukung program pemerintah dalam menanggulangi pandemi covid-19 di Kabupaten Lembata, khususnya di Kecamatan Wulandoni" ucap Kapospol berpangkat Brigadi Polisi Kepala tersebut.
Pemerintah pusat dan daerah telah mengeluarkan banyak kebijakan demi mencegah penyebaran Covid-19. mari bantu lawan Corona dengan mentaati setiap kebijakan pemerintah dan mendukung setiap upaya yang dilakukan dalam memerangi pandemi ini sehingga kita bisa memasuki masa endemi.
“Polri menghimbau agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan 5M dan melaksanakan vaksinasi dan Polri senantiasa siap mendukung penuh setiap langkah kebijakan pemerintah dalam penanggulangan Covid-19, mari bersatu-padu bersama pemerintah untuk membantu memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” pungkas Bripka Jimmy. (41|A.L)
(HUMAS POLRES LEMBATA)