Kapolda NTT dan Danrem 161 Wirasakti Kupang Bersama Rombongan Meninjau Pos Pantau Gunung Api Ile Lewotolok Desa Laranwutun Kec. Ile Ape Kab. Lembata
Tribratanewslembata- Selasa Tanggal 01 Desember 2020, Sekitar Pkl.14.10 Wita, Kapolda NTT bersama Danrem 161 Wirasakti Kupang dan Rombongan, serta Forkopimda Kab. Lembata tiba di Pos Pantau Gunung Api Ile Lewotolok, Desa Latanwutun, Kec. Ile Ape Kab. Lembata untuk melakukan Peninjauan langsung dari Pos Pantau Gunung Api Ile Lewotolok.
Rombongan diterima oleh Kepala Pos Pantau Gunung Ile Lewotolok, Sdr. Arakian Lamahoda, Jefri Pugel, Boby Lamanepa serta Penyelidik Bumi dari PVBMG Bpk. Ugan Saing.
Dalam Kegiatan tersebut, Pihak Pos Pantau Gunung Ile Lewotolok memberikan Gambaran tentang Peningkatan kegempaan vulkanik yang sangat signifikan , sejak tanggal 30 Nopember 2020 sehingga membuat Pihak Pemantau Gunung Api Ile Lewotolok cukup Kewalahan dan dengan adanya Peningkatan aktifitas yang terjadi, Pihak Pos Pantau melakukan Komunikasi via Telp dengan Pihak PVMBG terkait aktifitas Vulkanik yang terjadi dan ditanggapi oleh PVMBG agar dikoordinasikan dengan Pemda Lembata / Pihak BPBD Kab. Lembata agar meningkatkan Kesiapsiagaan karena berpotensi terjadi Erupsi kembali. Serta memberikan gambaran tentang Kondisi riil baik
Selain Penyampaian dari Pihak Pos Pantau, Terdapat Penjelasan dari Peneliti Bumi PVMBG Bandung, Bpk.Ugan saing terkait Kawasan Bencana Gunung Ile Api Lewotolok .
Dalam Kesempatan tersebut juga Kapolda NTT Menekankan agar Pihak Pos Pantau Selaku Pengamat terdepan selalu berkoordinasi dengan Pihak Pemerintah Daerah dan Stakeholder terkait sehingga Apabila terjadi peningkatan aktivitas segera dilakukan langkah - langkah antisipasi.
Selain Penyampaian tersebut, Kapolda NTT dan Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Nusa Tenggara Timur, Danrem 161 Wirasakti Kupang beserta para Ibu Persit menujungi posko evakuasi korban bencana erupsi gunung ile lewotolok dan juga memberikan Sumbangan Ala kadarnya kepada pengungsi korban bencana Erupsi Gunung Ile Lewotolok.(42|H.K)
( HUMAS POLRES LEMBATA )