Jam pimpinan Kapolres Lembata Himbau Personel Jadi Pelopor Keselamatan Berlalulintas.

Jam pimpinan Kapolres Lembata Himbau Personel Jadi Pelopor Keselamatan Berlalulintas.

Tribratanewslembata - Kepala Kepolisian Resor Lembata AKBP Dwi Handono Prasanto, S.I.K  meminta seluruh anggota Polres Lembata untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dan selalu menyayangi diri sendiri dan keluarga dalam setiap aktivitasnya setiap hari terutama saat berkendara dijalan raya. Senin (10/10/2022).

Nasehat ini diutarakannya terkait semakin banyaknya korban jiwa karena  kecelakaan dijalan raya yang diakibatkan karena  hal sepele yaitu kelalaian dalam berkendara seperti berkendara dalam pengaruh alkohol, ugal-ugalan dan sebagainya. Hal ini juga ditekankannya terkait pelaksanaan Operasi Zebra Turangga 2022 yang sudah berjalan sepekan di wilayah hukum Polres Lembata  dengan sasaran pengendara kendaraan bermotor serta dokumen pendukung kepemilikan kendaraan guna tercapai tujuan operasi yang sebenarnya.

" Sayangi diri dan keluarga anda, saat mengendarai kendaraan bermotor, berhati-hati lah saat berkendara. Jadilah pelapor keselamatan berlalu lintas, berikan contoh yang baik kepada masyarakat dalam hal berlalulintas." terangnya.

Kapolres juga menekankan agar semua anggota menjauhi perbuatan tercela dan mencoreng nama baik institusi kepolisian serta semakin peka terhadap adanya indikasi gangguan kamtibmas menjelang Pilkades serentak 2022.

"Jauhi perbuatan  yang merusak nama baik institusi kepolisian, berjuanglah meraih kepercayaan publik, kalau tidak bisa, minimal jangan jadi bagian dari anggota Polri yang mencoreng nama baik institusi kita, " tambahnya. (41|A.L)

(HUMAS POLRES LEMBATA)