BEBERAPA PEJABAT POLRES LEMBATA MELAKSANAKAN SERAH TERIMA JABATAN, PASCA MUTASI DI LINGKUNGAN POLDA NTT

BEBERAPA PEJABAT POLRES LEMBATA MELAKSANAKAN SERAH TERIMA JABATAN, PASCA MUTASI DI LINGKUNGAN POLDA NTT
Tribratanewslembata.com – Kepala Kepolisian Resor Lembata AKBP Janes H. Simamora SH MH memimpi upacara serah terima jabatan (sertijab) dan diikuti oleh seluruh perwira dan personil Polres Lembata yang dilaksanakan di lapangan Upacara Polres Lembata, Sabtu (24/08/2019) pukul 08.30 wita. Adapun nama-nama pejabat yang melaksanakan sertijab antara lain : Kabag Ren  Polres Lembata Dari Kompol Anak Agung Gede Ngurah Surya Kepada AKP Petrus Borotupen, Kabag Sumda Polres Lembata  Dari AKP Petrus Borotupen Kepada Kompol Anak  Agung Gede Ngurah Surya, Kasat Binmas Polres Lembata Dari IPTU Abdul Malik SH Kepada IPTU Samsudin, Kasat Reskrim Polres Lembata Dari IPTU Yohanes Wila Mira S.Sos Kepada IPTU Komang Sukamara SH, Kaposek Nubatukan Polres Lembata dari IPDA Sayid  Malik S.Tr.K kepada IPTU Dionisius Emanuel, Kapolsek Omesuri Polres Lembata Dari IPTU Dionisius Emanuel Kepada IPDA I Nengah Sukananta. Dalam amanatnya Kapolres Lembata AKBP Janes H. Simamora SH MH mengatkan bahwa mutasi jabatan merupakan Hal yang biasa di lakukan dalam organisasi Polri utk pengembangan karier Kepolisian dan mengandung makna penting dan strategis ditinjau dari upaya Polri meningkatkan kwalitas kinerja organisasi dan merupakan regenerasi kepemimpinan yang berjalan dan dapat membawa ide- ide baru dan mampu menciptkan langkah kreatif dalam menjalankan roda organisasi dan utk mengimbangi dinamika dimasyakat yang terus berubah. “Pada Kesempatan ini saya ucapkan terimakasih Kepda Pejabat lama atas pengabdian yang telah mencurahkan segala, tenaga,pikiran demi peningkatan organisasi Polri dan saya selaku pimpinan Polres Lembata mengucapkan selamat kepada ibu bhayangkari atas anugerah jabatan suaminya dalam pelaksanaan tugas di Polres Lembata dengan baik semoga di berikan bimbingan dan Hidayah oleh Tuhan dalam meneruskan pengabdian pada lingkup kerja yang baru” imbuhnya Diakhir amanat Kapolres Lembata meminta agar pejabat yang mendapat mutasi keluar dari Polres Lembata agar dapat melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan berharap membawa semua pengalaman yang baik dari Polres Lembata dan meninggalkan pengalaman yang buruk. (ctnts)   (HUMAS POLRES LEMBATA)