PATROLI SABHARA POLRES LEMBATA MENGAWAL KEGIATAN KEAGAMAAN

PATROLI SABHARA POLRES LEMBATA MENGAWAL KEGIATAN KEAGAMAAN
Trib 74811cc2-11a4-4a9d-8816-627fd38f522a ratanewslembata.com-  Anggota Patroli Sat Sabhara Polres Lembata yang dipimpin Kanit Turjawali Sat Sabhara Polres Lembata  Bripka Ahmad Yani Bada bersama 6 (Enam) Orang Anggota Turjawali melaksanakan Patroli di Seputaran Kota Lewoleba, Jumat (24/11/2017) Pukul  19.30 Wita. Pada saat Kegiatan Patroli berlangsung, Tim Patroli mendapati ada kegiatan keagamaan oleh Umat Katolik di Gereja Katholik Kristus Raja Wangatoa dalam rangka memperingati Kristus Raja. Dengan adanya kegiatan masyarakat tersebut Tim langsung melakukan pengamanan dan mengatur Arus Lalulintas untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi Masyarakat yang sedang melangsungkan kegiatan keagamaan tersbut. Patroli Rutin Sat Sabhara sebagai tindakan preventif akan terus di lakukan pada ditempat-tempat yang dianggap rawan akan berpotensi terjadinya kriminalitas seperti obyek vital,  pusat perbelanjaan, tempat keramaian dan pemukiman penduduk dimana tempat tersebut biasanya dimanfaatkan pelaku kejahatan dalam melakukan aksinya.sehingga kegiatan yang dilakukan dapat mencegah terjadinya tindak pidana.   ( HUMAS POLRES LEMBATA )