JELANG PILGUB 2018, KAPOLRES LEMBATA SAMBANGI TOMAS

JELANG PILGUB 2018, KAPOLRES LEMBATA SAMBANGI TOMAS
684a2f5b-a2e6-4c06-86c3-4b9b92e04557 bc9d2790-a557-48a4-971b-e2b524e33cc7 Tribratanewslembata.com – Kapolres Lembata AKBP Arsdo E.P Simatupang, S.IK bersama Unit Intelkam Polres Lembata, melakukan sambang dan Penggalangan dengan salah satu Tokoh Masyarakat An. Drs. Piter Boliana Keraf, dirumah kediamaannya beralamat Kota Baru Atas Kel.Lewoleba Selatan Kec.Nubatukan Kab.Lembata,  Kamis (26/10/ 2017)  sekitar pukul 15.00 wita, Kegiatan  yang dilakukan  Kaplores Lembata dimaksudkan  untuk  menjalin Tali Silaturrahmi dan membina hubungan yang  baik sesama Pemangku kepentingan terkait dengan Situasi Kamtibmas di Wilayah Kab.Lembata Menjelang Pemilihan  Gubernur dan Wakil Gubrrnur Tahun 2018. Dalam kesempatan ini, Kapolres Lembata memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada Tokoh Masyarakat agar dapat membantu Pihak Kepolisian dalam rangka menciptakan  kondisi menjelang Pilgub 2018 mendatang, agar terciptanya situasi yang aman dan kondusif pada saat pelaksanaan Pilkada. Setelah usai sambangi Tomas, Kegiatan  dilanjutkan dengan berkunjung ke Kantor KPU Lembata dan bertemu dengan Anggota Komisioner KPU Lembata Sdr. Drs. Gabriel Tobis Ona dan Chales Primus Kia, terkait dengan Situasi Pelaksanaan tahapan Pilgub Tahun 2018 di Wilayah Kab.Lembata.   ( HUMAS POLRES LEMBATA )