INI UPAYA YANG DI LAKUKAN POLRES LEMBATA DALAM MENGANTISIPASI KARHUTLAH DI LEMBATA

INI UPAYA YANG DI LAKUKAN POLRES LEMBATA DALAM MENGANTISIPASI KARHUTLAH DI LEMBATA
Tribratanewslembata.com -Selasa tanggal 10 september 2019 sekitar pukul 12. 00 Wita kemarin, Anggota Bhabinkamtibmas desa lite ulumado, kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata, Bripka Adrian M Sinaga, mendapat informasi dari warga masyarakat yang sedang melintasi jalan trans atadei, tepatnnya di Dusun B Desa Nubamado, telah terjadi kebakaran hutan dan lahan. Mendapat informasi tersbut, Bripka Anggota Bhabinkamtibmas desa lite ulumado, kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata, Bripka Adrian M Sinaga langsung menyampaikan hal tersebut kepada Polsek Nubatukan yang mana Kapolsek Nubatukan bersama Anggota Polsek nubatukan beserta Bripka Adrian M. Sinaga sendiri juga, baru selesai melakukan pemadaman kebakaran hutan dan lahan di daerah Kwakat Dusun 3 Desa Bour Kec.Nubatukan, Kab.Lembata, sehingga anggota kapolsek Nubatukan bersama anggota langsung meneruskan informasi tersebut kepada Spkt Polres Lembata.   Setiba di lokasi kebakaran  Anggota Bhabinkamtibmas desa lite ulumado, kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata, Bripka Adrian M Sinaga, Kapolsek Nubatukan Iptu Dionisius Emanuel bersama anggota, serta anggota SPKT polres Lembata di bawah pimpinan Bripka Boy Kubela, langsung melakukan pemadaman dengan memakai alat seadannya, yaitu dengan memanfaatkan ranting-ranting pohon untuk memadamkan api. Pelaksanaan berlangsung cepat di karenakan cuaca yang pada saat itu berangin kencang, sehingga rumput di lokasi tersebut, sudah di lalap habis oleh si jago merah. Melihat sisa-sisa api yang masih ada, Anggota Bhabinkamtibmas desa lite ulumado, kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata, Bripka Adrian M Sinaga, segera mencari bantuan di beberapa rumah warga hingga mendapat beberapa ember air untuk kemudian sisa-sisa api tersebut benar-benar di pastikan telah padam, Setelah pelaksanaan tersebut, anggota gabungan langsung memberikan arahan kepada masyarakat sekitar untuk aktif membantu menjaga hutan maupun lahan dari bahaya kebakaran. ( T.V.A.B)   (HUMAS POLRES LEMBATA)